Hampir kelupaan deh mencatat resep ini.. Ini adalah favorite menu si kucrit. Supaya tidak lupa, aku catet deh resepnya.. kuberi nama Ayam Goreng Ala Kentucky. Soalnya rasanya gurih dan crispy, persis ayam KFC punya hehe.. Anakku suka banget ayam goreng ini..
Bahan-bahan yang harus disiapkan :
Bumbu basah:
Bumbu Kering :
Semangkuk Air Es
Cara membuat :
Tips :
Amstelveen, 14 Februari 2014
Bahan-bahan yang harus disiapkan :
- Daging ayam bagian paha bawah atau sayap : 500 gram
Bumbu basah:
- Bawang putih halus : 2 sdm
- Merica : 1/2 sdt atau sesuai selera
- Garam : 1/2 sdt atau sesuai selera
- Penyedap rasa : 1/2 sdt atau sesuai selera
Bumbu Kering :
- Tepung terigu self raising : 300 gram
- Bawang putih bubuk : 1 sdm
- Penyedap rasa : 1 sdt
- Garam : 1 sdt
- Merica : 1 sdt
Semangkuk Air Es
Cara membuat :
- Rendam ayam dengan bumbu basah semalaman
- Celupkan ayam ke bumbu kering sampai merata
- Masukkan ke dalam air es
- Celupkan kembali ke dalam bumbu kering
- Lakukan sampai ayam habis
- Siapkan wajan dan masukkan minyak goreng
- Masukkan ayam satu persatu dan goreng sampai kering /berwarna kecoklatan
- Angkat dan hidangkan
Tips :
- Komposisi bumbu basah dan bumbu kering adalah sama
- Sebaiknya saat menggoreng ayam, harus terendam minyak
Amstelveen, 14 Februari 2014
Tidak ada komentar:
Posting Komentar